Universitas Medan Area mengadakan acara silaturrahmi dosen di lingkungan Universitas Medan Area, kegiatan dilaksanakan pada hari Jum’at, 06 Maret 2020 bertempatan di Lembur Kuring Jl. T. Amir Hamzah No.85, Helvetia.
Adapun yang hadir pada acara tersebut Ketua Yayasan Pendidikan Haji Agus Salim Drs. M. Erwin Siregar, MBA., Rektor UMA Prof. Dr. Dadan Ramdan, M.Eng. M.Sc., Wakil Rektor Bid. Akademik Dr. Ir. Siti Mardiana, M.Si., Wakil Rektor Bid. Administrasi dan Keuangan Dr. Utary Maharany Barus, SH, M.Hum., Wakil Rektor Bid. Kemahasiswaan Muazzul, SH, M.Hum., Wakil Rektor Bid. Kerjasama Dr. Ir. Zulheri Noer, MP., seluruh Dekan Fakultas dan dosen civitas akademika Universitas Medan Area.
Adapun sambutan singkat dari Ketua Yayasan Pendidikan Haji Agus Salim Drs. M. Erwin Siregar, MBA. mengatakan dengan adanya kegiatan silaturrahmi kita pada hari ini semoga dapat mewujudkan SDM yang baik dan berkualitas, semoga dengan erat nya tali silaturahmi UMA semakin jaya, ucap ketua yayasan.
Selanjutnya sambutan oleh Rektor Univesitas Medan Area Prof. Dr. Dadan Ramdan M.Eng, M.Sc mengatakan dengan kegiatan silaturrahmi ini semoga menjalin erat tali silaturahmi kita di lingkungan UMA baik dosen, pegawai dan mahasiswa. Saya berharap nantinya Pimpinan Fakultas tidak lagi meminta persetujuan dari Rektor secara langsung, saya mempunyai wakil-wakil jadi tanyakan permasalahannya ke wakil rektor jika tidak bisa di atasi baru langsung ke saya ditemani wakil rektor, ucap Rektor UMA.
Selanjutnya acara makan bersama, bermain games dengan dosen-dosen tiap fakultas, dan foto bersama semua pimpinan dan dosen di lingkungan Universitas Medan Area.
[download id=”547″ template=”Download Berita”]