Kemangi adalah salah satu jenis tanaman yang dapat dibudidayakan dengan sistem hidroponik. Cara menanam kemangi secara hidroponik tidaklah begitu sulit dan dapat dilakukan dengan lahan yang sempit.
Gambar 1. Tanaman Daun Kemangi
Kemangi adalah salah satu pelengkap makanan sebagai lalapan. Kemangi sesungguhnya merupakan hasil dari persilangan dua spesies basil yang berbeda, yaitu Ocimum basilicum dan Ocimum americanum. Lantas, bagaimana cara menanam kemangi dengan hidroponik? Untuk itu, simak tips cara menanam kemangi dengan hidroponik berikut ini.
-
Persiapan
Sebelum menanam kemangi, alat dan bahan-bahannya harus dipersiapkan terlebih dahulu. Beberapa di antaranya seperti nampan/baki, larutan nutrisi, air, media tanam berisi campuran pupuk kompos dan tanah, sumbu, alat potong/cutter, dan botol plastik bekas.
-
Persemaian
Tuangkan campuran tanah dan pupuk kompos di atas nampan/baki. Siram secukupnya dengan air sampai lembap media semainya, kemudian biji kemangi ditaburkan di atasnya.
Nampan diletakkan di tempat yang bisa mendapatkan sinar matahari, namun terlindung dari air hujan. Benih disiram setiap hari agar tanah komposnya tidak kering, tetapi jangan sampai airnya tergenang supaya biji kemangi tidak busuk.
-
Penanaman
Benih kemangi akan mulai tumbuh setelah 1—2 minggu. Tunggu hingga tingginya mencapai sekitar 5—10 cm, kemudian benih kemangi ditanam di media hidroponik. Caranya, yaitu cairan nutrisi dituangkan ke bagian bawah botol. Setelah itu, bagian atas botol diletakkan secara terbalik hingga ujungnya yang bersumbu mengenai cairan nutrisi.
Campuran pupuk kompos dan tanah diletakkan pada bagian atasnya. Selanjutnya, benih kemangi yang sudah disemai ditanam pada campuran kompos dan tanah tersebut lalu simpan di tempat yang terkena sinar matahari.
-
Perawatan
Anda harus mengisi ulang cairan nutrisi di media hidroponik ketika cairan nutrisinya mulai berkurang. Bila kemangi sudah tumbuh tinggi, sebaiknya diberikan ajir/lanjaran sebagai penopang supaya tidak roboh.
-
Pemanenan
Panen dapat dilakukan saat tanaman kemangi berumur 50 hari setelah tanam dengan cara memetik daun-daun yang masih muda layaknya memetik pucuk teh. Pemetikan ini akan memacu tumbuhnya cabang-cabang baru sehingga tunas yang baru pun bisa lebih banyak tumbuh untuk dipanen pada panen selanjutnya.
Pada umumnya, kemangi dipetik kira-kira 15 sentimeter panjangnya. Apabila Anda ingin memasarkan kemangi, sebaiknya kemangi disatukan dalam satu ikatan kecil yang isinya 5—10 batang.