Kondisi warna pada rambut dapat berubah menjadi merah kecokelatan hingga kusam. Sebagai mahkota, Anda juga perlu menjaga warnanya agar terlihat sehat berkilau. Ada banyak cara untukĀ menghitamkan rambut, salah satunya dengan ramuan herbal. Berikut ini deretan ramuan herbal untuk menghitamkan rambut.
Gambar 1. Daun Pandan
Daun rambutan
Gunakan daun rambutan secukupnya, kemudian cuci bersih daun. Tumbuk daun yang sudah bersih dan tambahkan sedikit air. Aduk hingga adonan menyerupai bubur. Selanjutnya, peras ramuan dan saring. Gunakan ramuan untuk membasahi rambut kepala. Perawatan sebaiknya dilakukan setiap hari agar hasilnya dapat terlihat.
Siapkan herba urang-aring segar sebanyak 1 gengam. Cuci urang-aring dan giling hingga halus. Tambahkan 1 gelas air, lalu saring. Embunkan air ramuan selama satu malam. Gunakan air embun tersebut untuk membasahi rambut keesokan harinya. Pijat kulit kepala dengan ramuan urang-aring ini. Perawatan dilakukan setiap hari agar hasilnya lebih terlihat.
Cara lain menggunakan herba urang-aring adalah membungkus herba yang sudah digiling halus ke dalam kain kasa. Selanjutnya, gosokkan kain kasa ke kulit kepala dan rambut.
Daun pandan
Siapkan 7 lembar daun pandan dan 3 buah mengkudu yang sudah masak. Cuci bersih daun pandan, kemudian potong-potong. Rebus daun pandan bersama 1 liter air hingga warnanya berubah menjadi hijau. Embunkan air rebusan tersebut selama 1 malam. Keesokan pagi harinya, campurkan rebusan daun dengan air perasan mengkudu.
Gunakan air campuran pandan dan mengkudu untuk mencuci rambut. Lakukan perawatan sebanyak 3 kali seminggu hingga terlihat hasilnya.
Teh
Teh yang biasa Anda minum setiap pagi atau sore hari juga bisa dimanfaatkan untuk menghitamkan rambut. Caranya, siapkan air teh kental sebanyak 1 cangkir. Embunkan air teh kental semalaman. Keesokan pagi harinya, gunakan ramuan untuk membasahi kulit kepala dan rambut sambil dipijat-pijat. Lakukan perawatan satu hari sekali hingga terlihat hasilnya.